Dua orang siswa SMP Negeri 1 Palu mendapatkan beasiswa penuh dari Bilingual Boarding School Depok. Mereka memperoleh beasiswa tersebut setelah menempuh seleksi beasiswa sekolah tersebut lewat jalur prestasi.
Adalah Saifullah Kamil dan Abdul Agung Wijaya, siswa berprestasi yang sekarang duduk di kelas IX H SMP Negeri 1 Palu, berhasil memperoleh beasiswa selama tiga tahun di SMA Pribadi Bilingual Boarding School.
Mereka berhasil lolos seleksi beasiswa jalur prestasi tersebut setelah mengusung beberapa prestasi nasional yang berhasil mereka raih, beberapa diantaranya adalah Olimpiade Sains Nasional (OSN), Lomba Penelitian Ilmiah Remaja (LPIR), dan Internasional Science Project Olimpiad (ISPO).
Sekolah Pribadi Bilingual Boarding School merupakan sekolah yang terdiri dari SD, SMP, dan SMA, berlokasi di kota Pendidikan yang terletak di Jalan Margonda Raya No 229 Depok. Sekolah ini didirikan oleh Yayasan Yenbu Indonesia. Pada Tahun 1995 mereka berkerjasama dengan PASIAD Turki (Pasific Countries Social and Economic Solidarity Association).
Sekolah Pribadi Bilingual Boarding School semenjak berdiri, hanya menerima siswa laki-laki untuk SMA dan SMP, sedangkan untuk SD sendiri menerima siswa laki-laki dan perempuan. Sekolah ini telah terakreditasi A (Amat Baik) oleh Badan Akreditasi Nasional.
Silahkan berkomentar