SMP Negeri 1 Palu akan segera melaksanakan Try Out I yang merupakan perencanaan yang telah disampaikan pada rapat pelaksanaan pelajaran tambahan di kelas IX. Rencananya, Try Out tersebut akan dilaksanakan pada hari Senin, 2 Desember 2013.
Try Out I ini bertujuan untuk mengevaluasi sejauh mana tingkat pencapaian siswa selama kegiatan belajar mengajar sekaligus mengukur daya serap siswa selama pelajaran tambahan. Hasil Try Out I nantinya akan digunakan untuk memetakan kemampuan siswa kelas 9 dalam menghadapi Ujian Nasional tahun 2014 mendatang.
Menurut Mahrus, S.Pd selaku sekretaris kegiatan, pelaksanaan Try Out tersebut diupayakan sesuai standar Ujian Nasional agar siswa dan guru lebih terlatih dalam mempersiapkan diri menghadapi Ujian Nasional 2014. Standar tersebut meliputi pengawasan, pembagian ruang (termasuk jumlah siswa tiap ruang), paket soal, penggunaan LJK, dan pemeriksaan jawaban.
Waktu pelaksanaan Try Out dipilih sore hari (pukul 13.00 WITA) sehingga siswa kelas 9 hanya hadir diwaktu tersebut. Hal ini dimasudkan agar pelaksanaan Try Out dan kegiatan belajar mengajar di kelas 7 dan kelas 8 tidak saling mengganggu.
Hari pertama Try Out akan diisi oleh pelajaran Bahasa Indonesia. Hari selanjutnya akan diisi berturut-turut oleh pelajaran Bahasa Inggris, IPA, dan Matematika.
Silahkan berkomentar